Selasa, 08 Juli 2008

PENGENALAN

Biofir atau Bio Far Infra Red ditemukan oleh ilmuwan Cina dan Jepang, diperlukan waktu 10 tahun untuk menemukan batu keramik biofir. Tujuan penelitian adalah untuk menemukan suatu bahan atau materi yang bisa menghasilkan pancaran sinar infra merah dari benda itu sendiri. Sinar infra merah itu harus menyerupai sinar infra merah dari matahari ketika pukul 7 - 9 pagi. Cahaya matahari pada waktu tersebut menghasilkan infra merah yang sangat baik untuk tubuh makhluk hidup. Panjang gelombang sinar matahari antara 3,5 - 10 mikron.


Sinar matahari sangat bagus untuk tubuh, lalu mengapa kita membutuhkan biofir? Yah, masalahnya ketika sinar matahari sampai ke bumi, bukan hanya infra merah yang dibawa ke bumi. Sinar lain yang juga ikut adalah sinar gamma, ultra violet, sinar kosmik, gelombang mikro, gelombang radio, dll. Sinar lain ini sangat berbahaya bagi tubuh manusia. Nah untuk itulah kita perlu Biofir.

Setelah 10 tahun akhirnya para ilmuwan berhasil mengkombinasi 26 jenis oksida mineral ke dalam sebuah batu keramik yang sekarang biasa disebut Bio Ceramics. Panjang gelombang keramik biofir adalah antara 6 - 14 mikron. Biofir pertama diproduksi untuk menyembuhkan pasien yang terkena efek radiasi bom atom hiroshima nagasaki di seluruh rumah sakit di Jepang, dan hasilnya memuaskan.


Dr. Toshiko Yamazaki adalah seorang ahli di bidang teknologi FIR (Far Infra Red) di penelitian dan pengembangan Jepang. Dia telah menghasilkan beberapa buku tentang teknologi biofir. Salah satu bukunya adalah "Terapi dengan Teknologi Infra Merah". Dia menggunakan terapi biofir untuk menyembuhkan lebih dari 1000 pasien dengan masalah kesehatan serius di Jepang.


Prof. Li Dong Qi telah melakukan uji klinis terhadap 1409 pasien dengan berbagai macam masalah kesehatan di 3 rumah sakit besar di Tianjin, Cina. Hasilnya menunjukkan bahwa produk iofir memberikan efek terapi dan penyembuhan terhadap berbagai jenis penyakit yang di tes.

KEHEBATAN SINAR PADA BIOFIR

Keistimewaan Sinar BioFIR
Sinar ini memiliki panjang gelombang 6-14 u (micron) sebagaimana dikandung sinar matahari pagi jam 07.00-09.00. Pancaran sinar BioFIR tidak memerlukan media penghantar.

Reaksi gelombang sinar BioFIR mampu menghidupkan materi fisiologi yang terbentuk dari molekul-molekul. Saat sinar bio bertemu dengan materi, sinar BioFIR memacu molekul-molekul bergetar semakin cepat dan kuat.

Kekuatan daya tembusnya sangat kuat, reaksi hangatnya sangat bagus dan dapat menembus ke dalam jaringan bawah kulit, mengembangkan pembuluh darah halus dan menghidupkan sel-sel, melancarkan peredaran darah dan metabolisme serta membuat badan menjadi lebih sehat.

Efektifitas Sinar BioFIR
Biofir Mengurangi kadar keasaman darah
Biofir Menjaga dan meningkatkan kesegaran tubuh
Biofir Memperlancar sirkulasi darah
Biofir Memperbaiki metabolisme
Biofir Mencegah pembiakan bakteri
Biofir Membantu pertumbuhan dan perkembangan
Biofir Sebagai deodoran
Biofir Menjaga kehangatan tubuh

Manfaat Sinar BioFIR
Biofir Membantu sistem peredaran darah
Biofir Membantu mengatasi gangguan migran dan vertigo
Biofir Membantu mengatasi gangguan asthma dan bronkhitis
Biofir Membantu mengatasi sinusitis
Biofir Membantu meningkatkan kemampuan sex
Biofir Membantu mengatasi reumatik dan asam urat
Biofir Mengaktifkan sel-sel dan meningkatkan metabolisme
Biofir Mengurangi resiko kanker akibat radikal bebas
Biofir Membantu menghilangkan bau badan
Biofir Membantu membuang racun dalam darah
Biofir Membantu mengatasi penyakit jantung koroner
Biofir Membantu mengatasi masalah darah tinggi ataupun darah rendah
Biofir Membantu mengatasi gangguan pencernaan, fungsi hati dan lambung
Biofir Membantu mengatasi gangguan susah tidur

Begitu kalung ini kita pakai, dia mengamankan organ-organ tubuh kita yang paling vital.

Pertama adalah otak, yang apabila suplay darah dan oksigen ke otak terganggu dapat menimbulkan migrain, lemahnya daya ingat, depresi hingga ke penyakit berat seperti kanker otak dan lain-lain.

Kedua adalah pembuluh darah di leher kanan dan kiri, yang apabila mengalami penyumbatan (biasanya pada penderita stroke) dapat mengakibatkan kelumpuhan sebagian tubuh kita.

Ketiga adalah jantung, pusat peredaran darah di seluruh tubuh, yang apabila terganggu kinerjanya dapat mengakibatkan kematian. Ingat, penyebab kematian nomor satu di dunia adalah penyakit jantung!

DEFINISI

APAKAH SINAR BIOFIR?
Bagian dari Sinar Matahari . Matahari menghasilkan sinar yang dibedakan warnanya dalam spektrum sinar tampak dan sinar tidak tampak. Salah satu sinar tidak tampak adalah sinar ultraviolet yang berada pada spektrum warna violet. Sinar tak tampak lainnya adalah Sinar-X, Sinar Gamma dan Sinar Kosmik, yang memiliki panjang gelombang lebih pendek daripada Sinar Ultraviolet dan bila tidak dikontrol sangat berbahaya bagi kehidupan manusia dan makhluk lainnya.

Sinar Inframerah (infrared ray - IR) juga merupakan sinar tidak tampak yang berada pada spektrum warna merah, mendekati spektrum sinar tampak. Dapat dikatakan bahwa 80% cahaya matahari adalah sinar inframerah karena lebarnya jangkauan gelombang sinar ini (0,75-1000 micron). Sinar infra merah dikelompokkan dalam 3 zone : near infrared ray (0,75-1,5 micron), middle infrared ray (1,5-4 micron) dan far infrared ray (FIR 4-1000 micron).

Sinar Biofir memanfaatkan sinar infra merah alami yang berguna bagi tubuh manusia. Sinar ini dihasilkan dari bahan-bahan mineral alami dari alam yang dipadukan menggunakan teknologi manusia sehingga menghasilkan sinar bio infra merah murni.

Definisi FIR Menurut Prof. Li Dong Qi
Spektrum sinar matahari terdiri dari sinar tampak dan tidak tampak. Sinar tampak meliputi: merah, oranye, kuning, hijau dan ungu (diketahui sebagai warna pelangi). Sinar-sinar tidak tampak antara lain adalah: Sinar Ultraviolet, Sinar-X, Sinar Gamma, Sinar Kosmik, Mikrowave, Gelombang listrik dan Sinar Inframerah.

Gelombang elektromagnetik di antara sinar tampak dan sinar mikrowave dinamakan Sinar Inframerah (panjang gelombang antara 0,75-1000 mikron). Karakteristik FIR adalah tidak kasat mata (tidak kelihatan), bersifat linear (menyebar), refraktif (dapat dipantulkan) dan diserap oleh beberapa objek.

Studi terbaru tentang Bioteknologi menemukan bahwa Sinar-Inframerah-Gelombang-Panjang (Far Infrared Ray - FIR, dengan panjang gelombang antara 6-14 micron) berperan penting dalam formasi dan pertumbuhan makhluk hidup. Untuk alasan inilah, sinar inframerah ini disebut juga Sinar Bio Genetik.

Semua makhluk hidup di Bumi selalu terdiri dari molekul air dan protein kompleks. Molekul air selalu tidak stabil. Jika molekul air dioksilasikan dengan panjang gelombang antara 8-10 micron (itu adalah panjang gelombang oksilasi air) akan terjadi semacam getaran ketidakstabilan (resonansi).

Resonansi tersebut menyebabkan ionisasi air tersebut menjadi ion Hidrogen (H+) dan Hidroksil (OH-) terjadi dengan kecepatan yang sangat tinggi (10/12 detik). Ionisasi ini dinamakan "Pengaktifan Air". Jika proses pengaktifan ini terjadi di seluruh tubuh manusia, metabolisme sel dan proses pembuangan sisa metabolisme sel menjadi lebih aktif dan efektif hingga menghasilkan perkembangan sel yang menakjubkan.

Sinar inframerah dari matahari mempunyai panjang gelombang antara 3,5-10 micron dan sinar inframerah yang mempunyai panjang gelombang 6-14 micron adalah sinar bio genetik yang sangat berperan penting dalam kehidupan manusia (kita menerima sinar ini setiap hari dari matahari bersama seluruh sinar dalam spektrum sinar matahari).

Mengapa Kita Membutuhkan Produk FIR?
Sebagaimana kita ketahui, matahari juga memancarkan berbagai macam sinar. Maka apabila kita mendapatkan paparan sinar matahari, kita juga mendapatkan sinar-sinar lain yang sebenarnya membahayakan, seperti Sinar Kosmik, Sinar-X, Sinar Ultraviolet, Sinar mikro, Sinar Gamma, gelombang radio dan lain-lain.

Beberapa jenis sinar seperti Sinar Ultraviolet dapat menyebabkan kanker kulit dan berbagai penyakit lainnya. Oleh karena itu kita membutuhkan sesuatu yang dapat menggantikan atau menciptakan sesuatu yang dapat menghasilkan FIR murni.

Akhirnya, setelah 10 tahun dalam penelitiannya, Prof. Li Dong Qi menemukan bahwa kombinasi dari 26 mineral oksida (disebut Bio-Keramik) dari Bumi ini dapat memancarkan FIR murni.